BUPATI FAKFAK MERESMIKAN GEDUNG KANTOR SEKRETARIAT DPRD KABUPATEN FAKFAK DAN KANTOR KEPENDUDUKAN DAN CATATAN SIPIL KABUPATEN FAKFAK

Fakfak, Bupati Fakfak Dr. Mohammad Uswanas, M.Si meresmikan secara bersamaan Gedung Kantor Sekretariat DPRD dan Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil ) Kabupaten Fakfak di Fakfak pada Senin 1 April 2019.

Pada kesempatan peresmian, Samaun Dahlan, S.Sos.,M.AP selaku Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPUPR2KP) Kabupaten Fakfak dan juga Pengguna Anggaran pembangunan Gedung Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Fakfak dan Kantor Dukcapil Kabupaten Fakfak, dalam laporannya menyampaikan beberapa hal diantaranya terkait spesifikasi teknis, nilai kontrak dan sumber dana dari masing-masing gedung.

Untuk Gedung Kantor DPRD Kabupaten Fakfak yang dibangun terdiri dari 4 lantai dengan total luasan sekitar 2.380 M2 menggunakan kontruksi beton bertulang dan rangka baja serta spandek galvalume sebagai penutup. Selanjutnya untuk Gedung Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil yang dibangun terdiri dari 2 lantai dengan total luasan 520 M2 menggunakan beton bertulang dan multi roof sebagai penutup atap.


Selanjutnya terkait nilai kontrak, untuk Gedung Sekretariat DPRD Kabupaten Fakfak menelan biaya sebesar Rp. 35.589.445.000,00. Sedangkan untuk Gedung Kantor Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Fakfak menelan biaya sebesar Rp. 3.072.580.000,00. Sumber dana dari pembangunan dua gedung tersebut berasal dari APBD Kabupaten Fakfak dengan masing – masing tahapan pelaksanaannya dibagi menjadi tiga tahap mulai dari tahun anggaran 2016 hingga tahun 2018.

Berikutnya selaku kepala dinas dan pengguna anggaran Samaun Dahlan, S.Sos.,M.AP dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada dukungan Bapak Bupati Fakfak beserta seluruh jajarannya dan juga terima kasih kepada dukungan Pimpinan Dewan beserta seluruh anggotanya serta dukungan dari seluruh masyarakat Kabupaten Fakfak yang sangat kami hargai dan banggakan.

Pada kesempatan yang sama, dalam sambutan peresmian Bupati Fakfak menyampaikan penghargaan terhadap kinerja pimpinan dewan beserta seluruh anggota dewan. Selanjutnya Bupati Fakfak juga menyampaikan bahwa dengan peresmian Gedung Sekretariat DPRD Kabupaten Fakfak dan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil merupakan dua unsur penting dalam membangun demokrasi yang baik.

Acara berikutnya penandatanganan berita acara serah terima pekerjaan dari Kepala Dinas PUPR2KP ke Bupati Fakfak. Selanjutnya dari Bupati Fakfak menyerahkannya kepada Sekretaris DPRD dan Kepala Dinas Dukcapil. Selanjutnya Bupati Fakfak menandatangani prasasti peresmian untuk masing-masing gedung.

Sementara itu, pada kesempatan peresmian hadir Bapak Nasrun P. Elake yang tepat pada tanggal 1 April 2019 telah memasuki masa purna bhakti setelah bekerja selama 39 Tahun di lingkungan pemerintahan Kabupaten Fakfak. Apresiasi dan penghormatan tertinggi diberikan oleh Bupati Fakfak beserta seluruh pimpinan OPD termasuk Samaun Dahlan, S.Sos.,M.AP selaku Kepala Dinas PUPR2KP Kabupaten Fakfak.

Author: admin